Ulasan Film Indonesia Imperfect: Karir, Cinta & Timbangan (2019) – Saat nyari-nyari film Indonesia yang ada di Netflix, saya bener-bener bingung. Karena lumayan banyak film yang disediakan dan ternyata saya nggak banyak nonton film karya anak bangsa. Hehhe. Okelah, akhirnya saya nonton salah satunya.
Judulnya Imperfect, menceritakan seorang Rara yang diperankan oleh Jessica Mila yang hidup dengan adiknya yang cantik banget memenuhi standar kecantikan yang ada, putih, mulus, langsing, hidung mancung dan feminim. Lulu, adiknya Rara mengikuti paras Ibunya yang seorang mantan model terkenal pada zamannya.
Eeehh profil filmnya ini yaaa…. Sampai kelupaan gitu.
Tanggal rilis: 19 Desember 2019 (Indonesia)
Lagu unggulan: Pelukku untuk Pelikmu
Produser: Ernest Prakasa, Chand Parwez Servia, Fiaz Servia
Skenario: Ernest Prakasa, Meira Anastasia
Rara sendiri lebih mirip ayahnya yang badannya cukup gemuk, berkulit gelap. Secara pekerjaan, Rara cukup baik dalam pekerjannya. Meski demikian Rara ini sudah punya pacar lho, pacarnya diperankan oleh Reza Rahadian yang karakternya bernama Dika.
Dika menerima Rara apa adanya. Namun ada gejolak di dalam karir Rara. Rara secara kemampuan mampu menggantikan manager yang sudah mengundurkan diri. Tapi menurut atasannya, Rara ini nggak cantik. Sehingga menunjuk orang lain, tapi masih mau menggunakan ide-ide dari Rara.
Rara dengan bantuan keluarganya akhirnya diet habis-habisan dan mulai berdandan, kemudian ia diterima menjadi Manager.
Tapi, Rara dengan tampilan barunya menjadi berbeda dengan Rara yang lama. Beberapa kesalahan dilakukan Rara yang baru karena orang-orang yang dulunya tidak menerima Rara kini menerima Rara. Rara jadi lupa sama orang-orang lama yang dulunya menerimanya apa adanya. Karena fokusnya kini sudah berbeda.
Komentar Ulasan Film Indonesia Imperfect: Karir, Cinta & Timbangan (2019)
Ringan.
Bisa dibilang ringan banget malah.
Bagian yang paling saya suka malah tentang 4 perempuan dikontrakkan dengan tek tok dialognya yang khas sekali. Ada yang merasa payudaranya kegedean, ada yang dicatok melulu sebab rambutnya keriting, ada yang merasa giginya keriting. Ketika mereka berempat muncul, film jadi asyik banget bagi saya.
Untuk kisah kehidupan Rara malah saya lupakan gitu.
Ada beberapa hal yang terasa kecepatan banget, diantaranya diet Rara yang berhasil. Saya merasa kecepetan aja kisahnya.
Jadi ingat Lim Joo Kyung yang tbtb cepat cantik ketika menggunakan makeup aja.
Bagi saya Film Indonesia Imperfect: Karir, Cinta & Timbangan (2019) tidak terlalu spesial banget. Tapi pesannya cukup sampai, untuk bersyukur pada apa yang terjadi dalam hidup kita. Tapi film ini cukup memberikan realitas hidupnya orang yang katanya jelek dan sering mendapatkan penolakan dan perbandingan dengan orang lain.
Di awal saya ikuti dengan baik. Tapi di 30 menit akhir malah saya pakai kecepatan 1.5x. Entahlah, saya ingin film ini segera selesai. Kemudian, endingnya bisa dibilang cukup baik. Karena adanya peran pembantu di sini seperti memberikan pesannya tersendiri.
Jadi, masih saya rekomendasikan sih. Buat kalian yang langganan Netflix, kalian bisa nonton di Netflix.